Pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR) di Area Unit Produksi
Jakarta - PT. Hakaaston sebagai salat satu pelopor pembangun infrastruktur negri yang banyak berkontribusi menciptakan pembangunan yang adil dan merata memiliki banyak Unit Produksi (UP) yang tersebar diseluruh Indonesia. Tidak sedikit Unit Produksi yang tersebar ini juga membantu ekonomi dan kehidupan masyarakat disekitar areanya.
Dalam hal ini, PT. Hakaaston ingin menambah pengabdiannya dan membantu masyarakat sekitar untuk memenuhi sebagian dari kebutuhan mereka. Terutama masyarakat yang ada disekitar area Unit Produksi kabupaten Serang, Banten yang menjadi fokus pada kegiatan CSR (Company Social Responsibility) tahun ini.
Program yang dilakukan ini adalah pembaharuan sajadah untuk Masjid Al-Huda, Kab. Serang, Banten. Dimana Masjid ini juga berada di lingkungan salah satu insan HKA yaitu Bapak Husein selaku driver di perusahaan dan juga berada di area sekitar Unit Produksi area Banten. Masjid yang masih aktif dan selalu melaksanakan kegiatan sholat berjamaah ini memiliki kondisi interior terutama sajadah Masjid yang sudah termakan usia, yang mana dikhawatirkan akan mengganggu kenyamanan dan kekhusyukan beribadah.
Disinilah peran PT. Hakaaston sebagai perusahaan yang peduli pada karyawannya dan juga pada kondisi disekitar Unit Produksi menjalankan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau CSR untuk masyarakat. Yang salah satunya adalah dengan memperbaharui kondisi Masjid Al-Huda terutama pada bagian yang cukup krusial dalam proses peribadatan yaitu sajadah yang digunakan.
Kedepannya, kegiatan seperti ini akan terus berlanjut disetiap area Unit Produksi PT. Hakaaston yang tersebar diseluruh negri dan akan terus mengabdi dan membantu masyarakat.